Wakil Bupati mengaku sangat berduka atas peristiwa tersebut, dimana barang berharga terbakar dan tidak dapat digunakan lagi. Untuk itu Wakil Bupati menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk berhati-hati dengan listrik dan api. Jangan sampai lupa mencabut stop kontak listrik sebelum berpergian.
‘’Kami turut prihatin atas musibah kebakaran ini. Mudah-mudahan nanti rumah yang terbakar habis ini bisa cepat dibangun lagi. Ini kita bantu sejumlah barang untuk keperluan sehari-hari, juga bahan bangunan, juga ada uang tunai dari Baznas Kabupaten Muarojambi," ujar Bupati.
"Bantuan ini paling tidak bisa mengurangi beban penderitaan keluarga Ibu sekeluarga. Kami turut berduka atas musibah ini, semoga apa yang sudah terjadi akan menjadi pengalaman yang sangat berharga," terang Wakil Bupati Junaidi H Mahir. (Pemkab Muarojambi, J24/FS).
0 Komentar