TpC6GUA9BSzpBUd5GUd7GfOoTd==

Breaking News:

Jambi24Jam

Jambi24Jam

00 month 0000
  • BERANDA
  • POLITIK
  • HUKRIM
  • NASIONAL
  • FOKUS
  • PERISTIWA
  • REGIONAL SUMATERA
  • SENI BUDAYA
  • PEMERINTAHAN
  • OTOMOTIF
BerandaNASIONAL

41 Anggota Dewan Malang Resmi Jadi Tersangka Suap

Jambi24Jam Selasa, September 04, 2018
Font size:
12px
30px
Print
  • 0
  • facebook
  • x
  • Telegram
  • whatsapp
  • pinterest


41 anggota dewan Malang ditetapkan jadi tersangka suap oleh KPK.
41 anggota dewan Malang ditetapkan jadi tersangka suap oleh KPK.
Jakarta-Sebanyak 41 anggota DPRD Kota Malang ditetapkan sebagai tersangka oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Ke-41 wakil rakyat di Kota Malang itu diduga menerima suap dan gratifikasi kasus pembahasan APBD-Perubahan di Pemkot Malang tahun anggaran 2015.
Sebanyak 22 anggota DPRD Kota Malang yang sudah berstatus tersngka baru saja diumumkan KPK pada Senin (3/9/2018) sore kemarin. Sementara 19 orang lainnya sudah ditetapkan sebagai tersangka lebih dulu.
Total ada 41 anggota DPRD Kota Malang yang menjadi tersangka dari 45 anggota DPRD Kota Malang periode 2014- 2019.
“Total 45 anggota DPRD Kota Malang, sudah ada 41 anggota yang ditetapkan sebagai tersangka oleh KPK,” kata Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan di Gedung KPK, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (3/9/2018), dilansir laman Suara.com (media partner Serujambi.com).


Kasus ini meruapakan pendalaman dari perkara yang menyangkut Wali Kota Malang nonaktif Mochammad Anton, mantan Kepala Dinas Pekerjaan Umum, Perumahan dan Pengawasan Bangunan Jarot Edy Sulistiyoni.
“Kasus ini menunjukan bagaimana korupsi dilakukan secara masal, melibatkan unsur kepala daerah dan jajarannya serta sejumlah anggota DPRD yang seharusnya melakukan fungsi pengawasan anggaran,” ujar Basaria.
22 Anggota DPRD Kota Malang diduga mendapatkan hadiah uang dari Wali Kota Malang nonaktif Mochammad Anton dengan nominal yang bervariasi, yakni Rp 12,5 juta hingga Rp 50 juta.
Atas perbuatannya 22 anggota DPRD Kota Malang periode 2014-2019 disangkakan melanggar pasal 12 hurf a atau pasal 11 Undang- Undang Republik Indonesia Nomor 31 Tahun 1999 tentang pemberantasan Tindak Pidana Korupsi sebagaimana telah diubah dengan Undang- Undang RI nomor 20 Tahun 2001 tentang perubahan atas UU nomor 31 tagun 1999 tentang oemberantasan tindak pidana korupsi pasal 55 ayat (1) ke -1 KUHP dan pasal 12 B UU nomor 31 Tahun 1999 tentang tindak pidana korupsi JO pasal 55 ayat (1) ke -1 KUHP.
KPK terus mendalami kasus suap pembahasan APBD-P Kota Malang tahun anggaran 2015 yang dikenal dengan uang “pokir” senilai Rp 700 juta, korupsi “uang sampah” senilai Rp 300 juta dan fee satu persen dalam APBD Kota Malang tahun anggaran 2015 senilai Rp 5,8 miliar.
Selain itu, dengan penetapan 22 anggota DPRD Kota Malang tersangka korupsi oleh KPK, menjadikan kursi wakil rakyat di Kota Malang kini hanya bersisa empat orang saja. Mereka adalah Abdurrochman (PKB) selaku wakil ketua dan pimpinan dewan satu-satunya yang tersisa, Subur Triono (PAN), Priyatmoko Oetomo (PDIP) dan Tutuk Haryani (PDIP).
Kondisi ini mengancam DPRD serta roda pemerintahan di Kota Malang lumpuh. Sejumlah agenda pemerintahan dilaporkan terganggu, bahkan terhenti. Agenda pembahasan APBD Perubahan di Pemkot Malang tahun 2018 mandeg. Sejumlah rancangan peraturan daerah (ranperda) juga tak bisa dilanjutkan.
Pemkot Malang bergerak cepat, Sekda Kota Malang, Wasto mengatakan, sudah ada pertemuan antara Pemkot Malang, Pemprov Jawa Timur dan Kemendagri untuk membahas masalah tersebut.
“Sejumlah kebijakan yang memerlukan keterlibatan fungsi dewan sudah kami inventarisasi. Kami laporkan ke pemprov dan Kemendagri,” ujar Wasto seperti dilansir Antara, Senin (3/9/2018).
Selain menyasar puluhan anggota dewan, kasus suap pembahasan APBD-P Kota Malang tahun 2015 ini juga menyeret sejumlah pejabat Pemkot Malang. Wali Kota Malang periode 2013-2018 Moch Anton divonis 2 tahun penjara, mantan Kepala Dinas PUPR Djarot Edi S divonis 2 tahun 8 bulan.
Berikut 22 nama DPRD Kota Malang yang ditetapkan sebagai tersangka yakni:
1. Arief Hermanto
2. Teguh Mulyono
3. Mulyanto
4. Choeroel Anwar
5. Suparno
6. Imam Ghozali
7. Mohammad Fadli
8. Asia Iriani
9. Indra Tjahyono
10. Een Ambasari
11. Bambang Triyoso
12. Diana Yanti
13. Sugiarto
14. Afdhal Fauza
15. Syamsul Fajhrih
16. Hadi Susanto
17. Erni Farida
18. Sony Yudiarto
19. Harum Prasojo
20. Teguh Puji Wahyono
21. Choirul Amri
22. Ribut Harianto
Sedangkan 19 anggota DPRD Kota Malang yang sudah ditetapkan menjadi tersangka sebelumnya yakni:
1. M. Arief Wicaksono
2. Suprapto
3. Zainuddin
4. Sahrawi
5. Salamet
6. Wiwik Hendri Astuti
7. Mohan Katelu
8. Sulik Lestyowati
9. Abdul Hakim
10. Bambang Sumarto
11. Imam Fauzi
12. Syaiful Rusdi
13. Tri Yudiani
14. Heri Pudji Utami
15. Hery Subiantono
16. Ya’qud Ananda Gudban
17. Rahayu Sugiarti
18. Sukarno
19. Abdulrachman
Sumber:SERUJAMBI.COM 
KORUPSI NASIONAL
Baca juga:
  • 0
  • facebook
  • x
  • Telegram
  • whatsapp
  • pinterest

Anda mungkin menyukai postingan ini

KORUPSI

0Komentar

 


 



 


image
image
image
image
image
image
image

KONI MUAROJAMBI

image
16-19 OKTOBER 2025

Pemkab Merangin

image

Hari Jadi Muarojambi Ke 26

image
12 Oktober 1999 - 12 Oktober 2025

Hari Jadi Muarojambi Ke 26

image
12 Oktober 1999 - 12 Oktober 2025

PEMKOT JAMBI

image

MUAROJAMBI

image

Bus Jurusan Kota Jambi-Pematangsiantar (PP)

Bus Jurusan Kota Jambi-Pematangsiantar (PP)

BERITA POPULER

Ini 55 Caleg Lolos Ke DPRD Provinsi Jambi Periode 2024-2029, PAN Raih 10 Kursi

Ini 55 Caleg Lolos Ke DPRD Provinsi Jambi Periode 2024-2029, PAN Raih 10 Kursi

Rabu, Februari 21, 2024 0
Perhitungan Sementara KPU, Ini Perolehan Caleg DPD dan DPR  RI Dapil Provinsi Jambi, Elviana Masih Urutan Kedua Teratas

Perhitungan Sementara KPU, Ini Perolehan Caleg DPD dan DPR RI Dapil Provinsi Jambi, Elviana Masih Urutan Kedua Teratas

Kamis, Februari 15, 2024 0
Unsur Pimpinan DPRD Kabupaten Muarojambi Hadiri Forum Konsultasi Publik RKPD Tahun 2025

Unsur Pimpinan DPRD Kabupaten Muarojambi Hadiri Forum Konsultasi Publik RKPD Tahun 2025

Rabu, Februari 21, 2024 0
Caleg DPD RI Dapil Provinsi Jambi, Elviana Posisi Teratas, M Sum Indra Tersingkir dari Posisi Ke 4

Caleg DPD RI Dapil Provinsi Jambi, Elviana Posisi Teratas, M Sum Indra Tersingkir dari Posisi Ke 4

Kamis, Februari 22, 2024 0
Ini 8 Caleg DPR RI Dapil Provinsi Jambi Pemilu 2024 Peraih Suara Terbanyak Sementara Versi Real Count KPU RI

Ini 8 Caleg DPR RI Dapil Provinsi Jambi Pemilu 2024 Peraih Suara Terbanyak Sementara Versi Real Count KPU RI

Jumat, Februari 16, 2024 0
Ir Daulat Sitorus Caleg DPRD Provinsi Jambi Dapil Kota Jambi Pimpin Sementara Perolehan Suara  Pemilu 2024

Ir Daulat Sitorus Caleg DPRD Provinsi Jambi Dapil Kota Jambi Pimpin Sementara Perolehan Suara Pemilu 2024

Sabtu, Februari 17, 2024 0
MK Batalkan Kemenangan Pilkada 10 Daerah, Sungaipenuh ?

MK Batalkan Kemenangan Pilkada 10 Daerah, Sungaipenuh ?

Selasa, Desember 17, 2024 0
Hujan Turun  Lebat Mengguyur Kota Jambi Tidak Menyurutkan Pj Wali Kota  Meninjau Tempat Pemungutan Suara Pemilu 2024

Hujan Turun Lebat Mengguyur Kota Jambi Tidak Menyurutkan Pj Wali Kota Meninjau Tempat Pemungutan Suara Pemilu 2024

Rabu, Februari 14, 2024 0
Perayaan Natal Horas Bangso Batak DPD, DPC, DPK Se Provinsi Jambi Penuh Dengan Sukacita

Perayaan Natal Horas Bangso Batak DPD, DPC, DPK Se Provinsi Jambi Penuh Dengan Sukacita

Selasa, Desember 17, 2024 0
Kadis PUPR Provinsi Jambi Muzakir Dituding "Terlibat" Mengintimindasi Tim Pemasangan Baliho Paslongub Romi-Sudirman

Kadis PUPR Provinsi Jambi Muzakir Dituding "Terlibat" Mengintimindasi Tim Pemasangan Baliho Paslongub Romi-Sudirman

Minggu, November 17, 2024 0

Terimakasih

image

LABEL BERITA

  • BATANGHARI 41
  • BISNIS 78
  • FOKUS 3185
  • JAMBI24JAM 1352
  • JURNALISME WARGA 12
  • KARHUTLA 18
  • KEJAKSAAN 157
  • KESEHATAN 69
  • KORUPSI 72
  • KOTA JAMBI 1152
  • LINGKUNGAN 78
  • MERANGIN 124
  • MUAROBUNGO 35
  • MUAROJAMBI 1062
  • NASIONAL 712
  • OPINI 172
  • OTOMOTIF 173
  • PARIWISATA 21
  • PEMERINTAHAN 372
  • PENDIDIKAN 262
  • PENGADILAN 21
  • PERISTIWA 210
  • PERKEBUNAN 28
  • PERTANIAN 37
  • POLDA JAMBI 213
  • POLITIK 475
  • PTPN 18
  • PUPR 67
  • PWI JAMBI 87
  • RAGAM BUDAYA 141
  • REGIONAL SUMATERA 190
  • SAROLANGUN 22
  • SENATOR JAMBI 58
  • SEPAKBOLA 34
  • SOSOK PROFILE 25
  • SUNGAIPENUH 367
  • TANJABAR 32
  • TEBO 33
image
image
image

BENNER PROMOSI USAHA

Special Ads

PT MEDIA ARGANI SUARA

image

BERITA DAERAH

  • KERINCI 86
  • KOTA JAMBI 1152
  • MERANGIN 124
  • MUAROBUNGO 35
  • MUAROJAMBI 1062
  • SAROLANGUN 22
  • SUNGAIPENUH 367
  • TANJABAR 32
  • TANJABTIM 23
  • TEBO 33

MENU BERITA

  • BISNIS
  • DPRD
  • FOKUS
  • HUKRIM
  • HUTAN JAMBI
  • JAMBI24JAM
  • JOKOWI
  • JURNALISME WARGA
  • KEJAKSAAN
  • KESEHATAN
  • KORUPSI
  • LINGKUNGAN
  • PEMERINTAHAN
  • POLDA JAMBI
  • POLITIK
  • PTPN
  • PUPR
  • PWI JAMBI
  • REGIONAL SUMATERA
  • SENATOR JAMBI

ARSIP BERITA

  • 20251646
  • 20241675
  • 2023473
  • 202219
  • 20215
  • 202012
  • 201930
  • 2018171
  • 20173

PESAN

Terimakasih Sudah Singgah di Portal J24. Silahkan Tinggalkan Pesan Anda.

 


KOLOM REDAKSI

  • BERANDA
  • REDAKSI
  • Provacy Policy
  • TENTANG J24
  • KONTAK KAMI
  • PROFILE J24
  • linktreeAsenkLeeSaragih

MEDIA SOSIAL

© Jambi24Jam - PT MEDIA ARGANI SUARA